• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Sosialisasi Pengabdian Masyarakat Pembentukan Tim Siaga Bencana Berbasis Masyarakat pada Masa Pandemi Covid-19 di Puskesmas Cikulur

  • Terakhir diperbaharui : Selasa, 22 Juni 2021
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 794

FIKES UPNVJ - Pada hari Senin tanggal 21 Juni 2021 telah berlangsung kegiatan pengabdian masyarakat berupa Pembentukan Tim Siaga Bencana Berbasis Masyarakat pada Masa Pandemi Covid-19 di Puskesmas Cikulur. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 10.30-12.00 WIB. Kegiatan ini diselenggarakan oleh tim pengabdian masyarakat, yaitu Ibu Fathinah Ranggauni Hardy, SKM, M.Epid, Ibu Rafiah Maharani Pulungan, SKM, MKM, dan Ibu Putri Permatasari, SKM, MKM selaku dosen Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana UPN Veteran Jakarta,  Ahid Nur Hidayati dan Fanny Azzahra Putri selaku mahasiswi Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana UPN Veteran Jakarta. Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh 28 peserta yang berasal dari petugas puskesmas, dokter, bidan, perawat, ahli gizi dan petugas puskesmas Cikulur. Tujuan dari kegiatan ini adalah terbentuknya tim siaga bencana Puskesmas Cikulur dan terbitnya SK Tim Siaga Bencana Puskesmas Cikulur oleh Kelapa Puskesmas Cikulur sehingga wilayah kerja Puskesmas Cikulur sudah memiliki upaya manajemen bencana berbasis masyarakat yang optimal.

cikulur.jpg

Kegiatan sosialisasi ini dilakukan di Pukesmas Cikulur, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Sosialisasi berjalan dengan lancar, dimulai dari MC yang membuka dan memimpin pembacaan doa. Selanjutnya dilanjutkan dengan sambutan yang diberikan oleh H. Deden Jaenudin, Amd Kep, S.Sos selaku kepala Puskesmas Cikulur.

WhatsApp_Image_2021-06-22_at_11.46.44_(1).jpeg

Selanjutnya kegiatan pemberian materi disampaikan oleh Ibu Fathinah Ranggauni Hardy, SKM, M.Epid mengenai topik pembentukan tim siaga bencana berbasis masyarakat pada masa pandemi Covid-19 di Puskesmas Cikulur. Para peserta yang hadir ikut berdiskusi dan memberikan pendapatnya mengenai kondisi kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Cikulur. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan sesi pemberian sertifikat dan kenang-kenangan dari pihak tim pengabdian masyarakat kepada Puskesmas Cikulur.

WhatsApp_Image_2021-06-22_at_11.46.44_(2).jpeg

Kegiatan sosialisasi ini akan dilanjutkan dengan kegiatan workshop tim siaga bencana yang akan dilaksanakan pada Rabu dan Kamis tanggal 23 dan 24 Juni 2021. Pada workshop ini juga akan dibahas lebih lanjut mengenai struktur serta tugas pokok dan fungsi setiap struktur dari Tim Gerak Sepat atau Tim Siaga Bencana Puskesmas Cikulur.

WhatsApp_Image_2021-06-22_at_11.47.00.jpeg

Informasi