• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Mahasiswa Program Studi S1 Gizi “Bangunlah Jiwa dan Raganya Dengan Membentuk Karakter Anak Anti Narkoba”

  • Terakhir diperbaharui : Jumat, 19 Mei 2023
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 203

FIKES UPNVJ - Mahasiswa Program Studi Gizi Program Sarjana UPN “Veteran” Jakarta yang beranggotakan 10 orang, melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk penyuluhan terhadap Pembangunan Karakter Anak Anti Narkoba. Kegiatan dengan tema Bangunlah Jiwa dan Raganya ini dilaksanakan di Jalan Pinang Dua Kampung Lebong, Kecamatan Limo, Depok, Jawa Barat. yang dilaksanakan Pada bulan April lalu, tepatnya hari Sabtu tanggal 15 April 2023, Kelompok 1,

WhatsApp_Image_2023-05-19_at_11.00.49.jpeg

Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan ini, yaitu untuk memberikan pengetahuan serta wawasan kepada anak-anak dan remaja mengenai narkoba , seperti narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya, sehingga dapat membangun karakter yang berprinsip pada nilai-nilai positif.

WhatsApp_Image_2023-05-19_at_11.00.42.jpeg

Kegiatan ini memiliki sasaran audiens anak-anak dan remaja warga Jalan Pinang Dua RT 01/RW 15 dengan rentang usia 8-12 tahun. Kegiatan penyuluhan ini memiliki tagline acara, yaitu “Cerdas, Kuat, Sehat Tanpa Narkoba".

WhatsApp_Image_2023-05-19_at_11.00.38.jpeg

Kegiatan ini juga diisi dengan melaksanakan pre-test sebelum memulai materi, serta post-test sesudah pemaparan materi. Secara keseluruhan, Kegiatan berjalan dengan khidmat dan para audiens memperhatikan dengan saksama. Setelahnya, yaitu sesi kreasi poster bersama para audiens sebagai media belajar terkait materi narkoba yang telah diberikan, untuk kemudian dinilai dan diperoleh juara dari 3 kelompok.

WhatsApp_Image_2023-05-19_at_11.00.56.jpeg

Kegiatan kemudian ditutup dengan pengisian evaluasi dan penyerahan bingkisan. Kegiatan ini mendapatkan respon positif dari para audiens dan warga sekitar. Berdasarkan pada hasil pre-test dan post-test, terlihat adanya peningkatan pemahaman terkait narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya. Kegiatan penyuluhan ini diharapkan dapat membangun karakter yang berprinsip pada nilai-nilai positif sehingga menciptakan generasi muda anti narkoba.

Informasi