• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Pengabdian Kepada Masyarakat Penyuluhan Kesehatan Anak Sekolah Dasar di Lingkungan Kecamatan Limo-Depok

  • Terakhir diperbaharui : Kamis, 23 Mei 2019
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 1823

FIKES UPNVJ - Pada tanggal 23 Mei 2019 Mahasiswa dan Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta telah melaksanakan Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Penyuluhan Kesehatan Anak Sekolah Dasar di Lingkungan Kecamatan Limo-Depok.Sekolah Dasar (SD) merupakan satu tahapan pendidikan formal yang paling awal. Lama menjalani pendidikan tahap ini adalah 6 tahun. Waktu 6 tahun adalah waktu yang cukup untuk menanamkan kebiasaan hidup bersih dan sehat.

serrr.jpg

Sudah menjadi hal yang biasa, disetiap waktu istirahat sekolah, berjajar penjaja makanan di pintu masuk sekolah. Anak-anak siswa SD akan berkerumun mengelilingi penjaja makanan pada waktu istirahat. Pengetahuan yang masih minim tentang kesehatan, menjadikan mereka rentan terhadap penyakit yang mungkin ditimbulkan dari makanan yang kurang sehat, meliputi makanan yang kurang bersih, makanan dengan bahan pewarna yang tidak semestinya ataupun bahan makanan dengan kandungan MSG yang tinggi. Dalam kesempatan ini dosen FIKES UPNVJ melakukan Penyuluhan Kesehatan Anak Sekolah Dasar di Lingkungan Kecamatan Limo-Depok oleh Ns. Indah Permatasari, M.Kep.

Informasi