FIKES UPNVJ - Pada hari Minggu, 12 Mei 2024 telah dilaksanakan EDUKSI 5.0 Dengan tema “Menjaga kesehatan, Membangun Masyarakat Bahagia”. EDUKSI 5.0 Ini dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Fisioterapi Program Sarjana (HISFO) Fakultas Ilmu Kesehatan UPN “Veteran” Jakarta yang dilaksanakan di Kampung Pemulung Jurang Mangu, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten. Ketua pelaksana dari acara ini adalah saudari Dinda Farhani, MC saudari cut Azzahraa dan pemateri saudari Ananda Putri Rifanty serta panitia yang berjumlah.25 orang.
EDUKSI 5.0 Ini dihadiri oleh 30 peserta.Peserta yang hadir dalam acara ini yakni para ibu rumah tangga. Sebelum memulai acara, para peserta melakukan registrasi dan pemeriksaan tanda vital pada 08.00 - 8.30. Acara ini dibuka oleh MC 8:30 memandu untuk membaca doa, kemudian dilanjut dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang kemudian dilanjut dengan mendengarkan mars Bela Negara.
Setelah membaca doa dan dengarkan lagu, para peserta melakukan sisi foto bersama yang dipandu oleh mc. Sesi foto bersama ini menggunakan 2 pose yaitu pose formal dan pose bela negara.Kemudian setelah itu dilanjutkan dengan sambutan- sambutan. Sambutan yang pertama disampaikan oleh ketua pelaksana yaitu saudari Dinda Farhani kemudian yang kedua oleh ketua HISFO yaitu saudara Gibran Ghani yang ketiga oleh dosen pendamping bapak Andy Sirada, SST.FT, M.Fis, AIFO.
Setelah sambutan, ada penyerahan sertifikat sebagai tanda cinta dari panitia untuk pengelola. Kemudian dilanjut dengan pemaparan materi oleh saudari Ananda Putri Rifanty dari pukul 09.10 - 10.10. Selanjutnya.Ada sisi ice breaking yang dimana para peserta dibagi dalam 3 kelompok dan bermain sambung kata. Karena waktu sudah menunjukkan 10:40, MC menutup acara dengan pembagian doorprize bagi pemenang sesi ice breaking sebelumnya lalu menutup acara dan peserta diizinkan untuk meninggalkan ruangan. (CE)