• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Tindak Lanjut MoU Program Studi Gizi Program Sarjana dengan SEAMEO RECFON

  • Terakhir diperbaharui : Senin, 15 Mei 2023
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 313

FIKES UPNVJ - Program Studi Gizi Program Sarjana Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta pada hari Kamis tanggal 11 Mei 2023 pukul 10.00 WIB telah melaksanakan Diskusi terkait Tindak Lanjut MoU dengan SEAMEO RECFON secara daring melalui zoom. Rapat dipimpin oleh Kepala Program Studi Gizi Program Sarjana, Dr. Nur Intania Sofianita, S.I.Kom, MKM, dan dihadiri juga oleh Wakil Dekan 3 FIKES UPN “Veteran” Jakarta Ibu Ns. Santi Herlina, S.Kep, Sp. Kep, MB. Pihak SEAMEO yang hadir dalam diskusi tersebut yaitu Dr. Jesus C Fernandez selaku deputy Deputy Director for Program, Ibu Evi Ermayani, M.Gizi, Dr. Luh Ade Ari Wiradnyani selaku Community Developement and Partnership Unit Manager, dan Cahya Ayu Agustin, M.GiziCommunity Development and Partnership Staff. Sedangakan yang hadir dari Pihak Prodi Gizi Program Sarjana yaitu seluruh dosen, laboran, serta staff administrasi Program Studi Gizi Program Sarjana Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta.

WhatsApp_Image_2023-05-15_at_10.48.25.jpeg

Diskusi tersebut membahas utamanya mengenai kegiatan yang sudah dilakukan selama periode MoU yang sedang berjalan, evaluasi mengenai MoU yang sudah berjalan, dan juga bagaimana tindak lanjut yang akan dilakukan nantinya karena MoU akan segera berakhir pada Agustus 2023 ini. Hasil diskusi ini adalah beberapa kegiatan yang rencananya akan dilaksanakan pada semester ganjil nanti mengenai Nutrition Goes To School dan Nutrition in Emergency. Selain itu prodi gizi program sarjana juga menawarkan beberapa kegiatan yang dapat dilakukan bersama dengan SEAMEO RECFON.

WhatsApp_Image_2023-05-15_at_10.48.21.jpeg

Informasi