• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Rapat Student Outbound Activity Antara Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana UPNVJ Dan Walailak University

  • Terakhir diperbaharui : Selasa, 11 April 2023
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 395

FIKES UPNVJ - Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana UPN “Veteran” Jakarta (Prodi Kesmas) mengadakan rapat bersama School of Public Health of Walailak University (SPH WU) pada Senin, 10 April 2023. Rapat dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting. Agenda utama dari rapat ini adalah pembahasan jadwal kegiatan harian dalam rencana kunjungan mahasiswa SPH WU (Student Outbond Activity) ke Prodi Kesmas. Kegiatan kunjungan ini direncanakan akan dilaksanakan pada pekan akhir Mei 2023, yakni 29 Mei hingga 2 Juni 2023. Rapat dipimpin oleh Ibu Dr. Laily Hanifah, S.K.M., M.Kes. selaku penanggung jawab kegiatan. Rapat dihadiri oleh Bapak Arga Buntara, S.K.M., M.P.H., Ibu Dr. Ns. Dyah Utari, S.Kep., M.K.K.K., Bapak Apt. Riswandy Wasir, PhD., dan Ibu Azizah Musliha Fitri, S.K.M., M.P.H sebagai perwakilan dari Prodi Kesmas, sedangkan SPH WU diwakili oleh Dr. Patrick Prasert Makkaew, Dr. Nopadol Precha, dan Dr. Ammy Narisara Kaew.

WhatsApp_Image_2023-04-11_at_08.32.37.jpeg

Kegiatan kunjungan ini akan dipecah menjadi empat hari. Hari pertama ditandai dengan pembukaan yang kemudian dilanjutkan dengan kuliah umum dengan pemateri dari SPH WU dan Prodi Kesmas. Pada hari kedua dan ketiga, akan dilaksanakan field trip dengan perincian, mahasiswa SPH WU akan diajak berkeliling melihat fasilitas pembelajaran di Fakultas Ilmu Kesehatan UPN “Veteran” Jakarta, sedangkan pada hari kedua, mahasiswa SPH WU akan diajak berkunjung ke fasyankes atau industri yang bekerja sama dengan Prodi Kesmas. Kegiatan ini diakhiri dengan presentasi mahasiswa dan pertukaran budaya pada hari keempat. Selain itu, terdapat pembahasan mengenai akomodasi yang akan ditempati oleh para utusan dan mahasiswa SPH WU dan mengenai dokumen Implementation Agreement (IA).

WhatsApp_Image_2023-04-11_at_08.32.44.jpeg

Diharapkan kegiatan ini dapat terlaksana sesuai rencana serta dapat mempererat hubungan kerjasama antara Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana UPN “Veteran” Jakarta dan School of Public Health of Walailak University. (AB)

Informasi