LOMBA INTERNASIONAL LEGIS SPACE 5.0
- December 31, 2025
- Admin
- 0
FIKES UPNVJ – Nama kegiatan ini adalah Lomba Internasional Legis Space 5.0 Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan UPN “Veteran” Jakarta tahun 2025. Tema dari kegiatan ini yaitu “T.I.M.E – Take Action, Inform, Medicate, Educate: Every Second Counts Against Stroke”. Lomba Internasional Legis Space 5.0 merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan program kerja Komisi 2 Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan 2025. Terselenggaranya program Lomba Internasional Legis Space 5.0 Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan bersama dengan jajaran dekanat UPN “Veteran” Jakarta Tahun 2025 bertujuan untuk, mewadahi Civitas Akademika UPN “Veteran” Jakarta Kampus B untuk bisa menunjukkan bakat dan potensi diri peserta Lomba Internasional Legis Space 5.0. Acara ini berlangsung setelah diadakannya webinar dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba essay, poster, speech, fotografi, karya sastra tradisional, puisi bela negara dan pantun bela negara yang mana pesertanya berasal dari berbagai Universitas di Indonesia seperti Poltekkes Kemenkes Jakarta II, Universitas Teknologi Sumbawa, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta, dan Universitas Muhammadiyah Semarang. Dilanjutkan penyerahan sertifikat oleh Ibu Desmawati, SKP., M.Kep., Sp. Kep., Mat., PhD. kepada para pemenang lomba.
Sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan dedikasi para peserta, dewan juri telah memilih pemenang-pemenang yang menunjukkan performa terbaik dalam kompetisi ini. Para pemenang tersebut akan mendapatkan hadiah yang diharapkan dapat memotivasi mereka untuk terus mengembangkan bakat dan potensi mereka di masa depan.
Dengan penuh rasa syukur, marilah kita sambut para pemenang Lomba Internasional Legis Space 5.0 yang telah diadakan dengan penuh semangat dan sportifitas. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kompetisi mahasiswa dalam bidang non akademik khususnya seni.
Pada kategori lomba esai, Kayranaya Az-Zahra P. S. yang merupakan mahasiswa UPN “Veteran” Jakarta keluar sebagai juara pertama, mengungguli Zulfa Salsabila yang juga merupakan mahasiswa UPN “Veteran Jakarta” di posisi kedua dan Auzia Ghaissni seorang mahasiswa Poltekkes Kemenkes Jakarta II di posisi ketiga. Kreativitas dan kejelian Navisyah Dwi Qurrotul ‘Aini mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta dalam membuat poster berhasil membawanya menjadi juara pertama. Naila Rahmadhani Mudzalifah mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta dan Najlaa Mutia Chariudha UPN “Veteran” Jakarta menyusul di posisi kedua dan ketiga. Nadia Khalila Ramadhini mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta menunjukkan kemampuannya dalam membuat speech, mengantarkannya meraih juara pertama. Hanny Faradilla Azzahra yang juga merupakan mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta tak kalah memukau dan meraih juara kedua. Kharrisma Claudya Anisa yang juga merupakan mahasiswa UPN “Veteran” Jakarta meraih posisi ketiga.
Di kategori Fotografi, Difa’ Shohwatul Islam mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta berhasil mengabadikan momen terbaik dan meraih juara pertama. Posisi kedua diraih oleh Kharrisma Claudya Anisa yang juga dari UPN “Veteran” Jakarta, diikuti oleh Hasonangan Nainggolan dari UPN “Veteran” Jakarta di posisi ketiga. Beralih ke kategori Karya Sastra Tradisional, Asyifah Nuranisya mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta menunjukkan bakatnya dan keluar sebagai juara pertama. Jariska Rahmah dan Anayla Khayrani Azalia, keduanya juga dari UPN “Veteran” Jakarta, melengkapi podium sebagai juara kedua dan ketiga. Pada kategori Puisi Bela Negara, untaian kata dari Kamila Ramadhani Prasetyo mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta berhasil memukau juri dan meraih juara pertama. Revalina Safitri yang juga mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta tak kalah indah puisinya dan meraih juara kedua, sementara Siti Jasmine Rosyyida (UPN “Veteran” Jakarta) berada di posisi ketiga. Tidak ketinggalan, pada kategori Pantun Bela Negara, Intan Nur Aini mahasiswi UPN “Veteran” Jakarta sukses menjadi yang terbaik sebagai juara pertama. Juara kedua diraih oleh Yunita Yobelita Hutapea (UPN “Veteran” Jakarta) dan Muhammad Arifin (UPN “Veteran” Jakarta) mengamankan posisi ketiga[KHS&NSR]

