• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Pekan Olahraga Dan Seni (PORSENI) BEM Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta Tahun 2022 “Improve Your Skill and Talent to Be a Champion”

  • Terakhir diperbaharui : Senin, 04 Juli 2022
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 856

FIKES UPNVJ - Telah dilaksanakan kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) pada Hari Senin – Rabu, 27 - 29  Juni 2022 yang dilaksanakan melalui zoom meeting, Lapangan Wahid, Limo dan juga dilaksanakan pada Gelanggang Olahraga Pondok Cabe 3. Tema dari kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) ini adalah “Improve Your Skill and Talent to Be a Champion”. Kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan, yaitu Perlombaan Mobile Legend, Perlombaan Voly dan Perlombaan Badminton.

WhatsApp_Image_2022-07-04_at_10.35.41.jpeg

Pada hari pertama kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni)  diselenggarakan pada media online melalui zoom meeting. Kegiatan pada hari pertama dipandu oleh Alvira Dwita Azzahra dari Program Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga selaku MC. Rangkaian kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) pada hari pertama diawali dengan pembukaan yang dipimpin oleh MC, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Bela Negara, dilanjutkan dengan pemberian sambutan dari Ketua Pelaksana, Ketua BEM FIKES periode 2022/2023, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Fakultas Ilmu Kesehatan UPN Veteran Jakarta. Rangkaian kegiatan di hari pertama dilanjutkan dengan perlombaan Mobile Legend yang disiarkan secara Live Streaming Youtube yang dipandu oleh dua orang Caster Mobile Legend yaitu Fedrick Sydeck (Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) dan Defa Putra Widhatama (Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) dimana dalam  perlombaan Mobile Legend tersebut dimenangkan oleh STROKE MANTAP ( Program Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga) sebagai juara 1, KESMAS B ( Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) menduduki juara ke-2, dan NURSE TEAM (Program Studi Keperawatan Program Diploma Tiga) sebagai juara ke-3.

WhatsApp_Image_2022-07-04_at_10.34.48.jpeg

Rangkaian kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) pada hari kedua yaitu Perlombaan Voly yang dilaksanakan di Lapangan Wahid, Limo, Depok. Kegiatan diawali dengan melakukan registrasi peserta dan juga  suporter. Perlombaan Voly diikuti Program Studi Kesehatan Program Sarjana, Gizi Program Sarjana, Fisioterapi Program Diploma Tiga dan Keperawatan Program Diploma Tiga. Dari keempat Program Studi maka dikirimkan beberapa tim yang melakukan perlombaan voly diantaranya Kesmas A, Kesmas B, VFVJ, Nutri Champ, Soda Gembira dan D3 Keperawatan. Dari perlombaan yang telah dilakukan maka yang menempati Juara 1 yaitu dari VFVJ yaitu tim dari Fisioterapi Program Diploma Tiga, untuk yang memperoleh juara ke-2 yaitu Kesmas A (Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) dan Soda Gembira ( Program Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga) memperoleh juara 3. Rangkaian kegiatan Pekan Olahraga dan Seni di hari ke-2 diakhiri dengan sesi Foto Bersama.

WhatsApp_Image_2022-07-04_at_10.34.38.jpeg

Pada hari ketiga kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) diisi dengan Perlombaan Badminton dan juga Closing acara. Rangkaian kegiatan diawali dengan registrasi dilanjutkan dengan perlombaan badminton dimana setiap program studi Fakultas Kesehatan mengirimkan timnya untuk bermain badminton. Pada kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) perlombaan badminton yang diadakan yaitu perlombaan Ganda Putra, Ganda Putri dan juga perlombaan badminton Tunggal Putra. Perlombaan Badminton dimenangkan oleh:

  1. Ganda Putra: Program Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga (Juara 1), Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana (Juara 2), dan Program Studi Gizi Program Sarjana (Juara 3)
  2. Ganda Putri: Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana (Juara 1), Program Studi Keperawatan Program Sarjana (Juara 2), dan Program Studi Gizi Program Sarjana (Juara 3)
  3. Tunggal Putra, Program Studi Gizi Program Sarjana (Juara 1), Program Studi Fisioterapi Program Sarjana (Juara 2), dan Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana (Juara 3)

Kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) diakhiri dengan Closing yang dipandu oleh  Ni Putu Ayu Larassasti Ningtyas Pratiwi dan Mujhijha Sulthon Batavia dari Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana selaku MC. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pelaksana kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dan sambutan dari Ketua BEM Fikes UPN Veteran Jakarta. Dilanjutkan dengan pengumuman dan pembagian hadiah Lomba menyanyi dengan juri dari Lomba Menyanyi yaitu La Rose Sekar Langit (Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) dan Berlian Rahmah Pertiwi (Program Studi Keperawatan Program Diploma Tiga). Untuk Juara 1 Lomba Menyanyi yaitu Theovanca Mardexa Audreiya ( Program Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga), Nadya Paloma Tampubolon ( Program Studi Kesehatan Masyarakat Program Sarjana) sebagai juara 2 dan Adinda Zahra Nabila (Program Studi Keperawatan Program Sarjana) sebagai juara 3. Selanjutnya Pengumuman dan pembagian hadiah Perlombaan Mobile Legend , Voly dan juga Badminton. Rangkaian acara selanjutnya yaitu penampilan oleh Guest Star , Foto Bersama dan kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) diakhiri dengan Do’a.

WhatsApp_Image_2022-07-04_at_10.34.00.jpeg

Informasi