• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

Selamat dan Sukses Kepada Mahasiswi S1 Fisioterapi Berhasil Meraih Juara 3 Lomba Nasional Cardioneo Penatalaksanaan Fisioterapi Pada Anak Disabilitas

  • Terakhir diperbaharui : Senin, 18 Desember 2023
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 560

FIKES UPNVJ - Lomba Nasional Cardioneo Penatalaksanaan Fisioterapi Pada Anak Disabilitas merupakan kompetensi dalam bidang akademik dan non-akademik yang diperuntukkan bagi mahasiswa program studi fisioterapi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Fisioterapi ITKes Wiyata Husada Samarinda. Lomba Nasional Cardioneo Penatalaksanaan Fisioterapi Pada Anak Disabilitas menjadi ajang dimana mahasiswa dituntut untuk dapat berpikir secara kritis dalam mengingat serta menguasai materi maupun praktik yang telah diperoleh mahasiswa. Perlombaan Cerdas Cermat terdiri atas tiga babak, dimana bentuk soal yang disajikan oleh panitia pelaksana pada babak pertama berupa pilihan ganda, dimana peserta diminta untuk mengakses laman Quizziz dalam pengisiannya, dan jumlah skor dalam satu tim akan diakumulasikan. Pada babak kedua, masing-masing tum diminta untuk memasuki break out room secara bergiliran untuk menjawab soal pilihan ganda yang berisikan soal anatomi dan patologi disabilitas pada anak secara lisan selama 15 menit. Pada babak final, masing-masing tim diminta untuk memasuki break out room secara bergiliran untuk menjawab soal yang berisikan kasus disabilitas pada anak dan diminta untuk menjelaskan patolofisiologi serta prosedur penatalaksanaan fisioterapi disabilitas pada anak. Perlombaan Cerdas Cermat ini dilaksanakan via Zoom Online Meeting pada hari Sabtu, 16 Desember 2023 yang berlangsung selama 9 jam.

WhatsApp_Image_2023-12-18_at_13.32.47.jpeg

Perlombaan dimulai dengan pembukaan acara, pembacaan cv dewan juri, pembacaan tata tertib babak 1, pelaksanaan babak 1, pembacaan tata tertib babak 2, pelaksanaan babak 2, jeda akumulasi nilai babak 1 & babak 2, pengumuman akumulasi nilai & tim yang lolos ke babak final, pembacaan tata tertib babak final, pelaksanaan babak final, jeda penentuan juara oleh dewan juri, pengumuman juara, dan penutup. Perlombaan ini diikuti oleh 9 Kelompok yang berasal dari beberapa perguruan tinggi dengan program studi fisioterapi baik diploma tiga, diploma empat, maupun strata satu. Pada kesempatan ini, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta mengirimkan 2 tim dari S1 Fisioterapi dengan masing-masing 3 personil. Dari tim UPNVJ A beranggotakan Amazing Grace Ayomihadi, Ghyffara Agathy Putri, dan Jelita Putri Nabila. Sedangkan dari tim UPNVJ B beranggotakan Kurnia Fe Aulia, Natasya Caroline, dan Patricia Desta Anjani. Pada perlombaan cerdas cermat ini, tim UPNVJ A & B berhasil lolos ke babak final dan tim UPNVJ A berhasil meraih juara 3. 

WhatsApp_Image_2023-12-18_at_13.51.58.jpeg

Informasi