FIKES UPNVJ - Pada hari Jumat, 7 Juni 2024 telah dilaksanakan kegiatan PJBL (Project Based Learning) dari mata kuliah fisiologi latihan bersama dengan komunitas sepak bola SPARTA. PJBL ini dilaksanakan oleh mahasiswa fisioterapi program sarjana UPN “Veteran” Jakarta di Lapangan Pemuda Limo. Ketua pelaksana dari kegiatan PJBL ini adalah saudari Heralifia Pristi Ammara yang didampingi oleh anggota kelompoknya.
Kegiatan PJBL ini dihadiri oleh 15 peserta. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini yaitu dari komunitas sepak bola SPARTA usia 13-15 tahun. Kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi tugas dari mata kuliah fisiologi latihan yaitu pengukuran kebugaran fisik serta penyusunan program latihan fisik pada komunitas olahraga. Kegiatan ini dimulai pada pukul 14.30 WIB dengan memulai pengukuran tanda - tanda vital pada para peserta. Pengukuran pertama yaitu pengukuran tensi darah dan denyut nadi istirahat oleh Dianfareza Putri Rahardjo bersama dengan Melda Juwita Syafilla, pengukuran selanjutnya yaitu pengukuran berat badan oleh Aulia Azzahra, dilanjut dengan pengukuran ketiga yaitu pengukuran fleksibilitas menggunakan metode sit and reach test oleh Intan Permata Hati. Pengukuran tanda - tanda vital ini memakan waktu sekitar 30 menit.
Setelah peserta selesai dengan pengukuran tanda - tanda vital, peserta selanjutnya akan melakukan pengukuran kebugaran kardiorespiratori menggunakan metode 3 minutes step test oleh Heralifia Pristi Ammara, Aulia Azzahra, dan Muhammad Satriawan Syahrizal. Pengukuran 3 minutes step test ini memakan waktu sekitar 50 menit. Pengukuran selanjutnya yaitu pengukuran strength dengan menggunakan metode lunge test selama 2 menit oleh semua anggota kelompok. Pengukuran lunge test dimulai pada pukul 16.20.
Setelah semua pengukuran selesai, anggota kelompok membagikan snack untuk para peserta yang sudah membantu dalam kegiatan PJBL ini. Kemudian peserta beristirahat sejenak.
Kegiatan berlanjut dengan sesi foto bersama menggunakan 2 pose, yaitu pose bela negara dan pose bebas. Kemudian seluruh rangkaian acara sudah selesai pada pukul 17.00 WIB.