• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

AHATAN: Aksi Hari Kesehatan Nasional 2023

  • Terakhir diperbaharui : Rabu, 06 Desember 2023
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 291

FIKES UPNVJ - Telah diselenggarakan AHATAN: Aksi Hari Kesehatan Nasional 2023 pada tanggal 25 November 2023 secara offline yang diselenggarakan di Sekolah Master Indonesia. Acara ini memiliki tema, yaitu “Hidup Sehat Berawal dari Lingkungan Sehat”. Adapun tujuan dari kegiatan ini, yaitu Memperingati dan merayakan Hari Kesehatan Nasional 2023 dengan diadakannya penyuluhan mengenai Pentingnya Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan Sekolah terhadap kesehatan diri pada anak-anak usia sekolah.

WhatsApp_Image_2023-12-06_at_09.34.37.jpeg

Kegiatan AHATAN: Aksi Hari Kesehatan Nasional 2023 dipandu oleh Master of Ceremony (MC) yaitu Alivia Izfana dan Hurul Aini Alyadi. Acara dimulai dengan pembukaan dan doa, kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana, dan Ketua Himpunan Mahasiswa Kesehatan Masyarakat yang diwakili oleh Wakil Ketua Himpunan Mahasiswa Kesehatan Masyarakat.

WhatsApp_Image_2023-12-06_at_09.35.43.jpeg

Setelah itu, pembagian kelompok volunteer, sesi perkenalan, pengerjaan pretest dan pemaparan materi pengenalan tentang kebersihan lingkungan. Lalu, acara selanjutnya adalah persiapan dan kegiatan ”Berjelajah Kenali Lingkungan”. Kemudian, permainan ”Ikuti Kata Kapten” dan mobilisasi kembali ke aula, serta mengerjakan Posttest. Acara ditutup dengan penutupan, doa bersama dan foto bersama. (ETU)

WhatsApp_Image_2023-12-06_at_09.35.50.jpeg

Informasi