FIKES UPNVJ - Agenda hari kedua kegiatan PKKMB pada hari Sabtu, 13 Agustus 2022 dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Bela Negara dan Mars UPN. Pada sesi pertama diisi dengan acara pemutaran video tutor pengisian KRS, Siakad UPNVJ, LeADS UPNVJ, Website Presma dan FIKES UPNVJ. Junianto Patra mahasiswa S1 Kesehatan masyarakat selaku Ketua BEM FIKES 2022/2023 dan Bunga Anisa mahasiswi D3 Fisioterapi selaku wakil ketua BEM FIKES 2022/2023 menyampaikan pemaparan pengenalan seputar struktur organisasi dan kegiatan BEM FIKES. Selain itu juga terdapat pengenalan SEMA, KSM Batavia, FKI An-Nahl FIKES, serta talkshow bersama para ketua Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) FIKES.
Acara terakhir yaitu campus tour yang bertujuan untuk mengenal fasilitas yang tersedia di lingkungan FIKES UPNVJ seperti ruang dosen, ruang kelas, masjid, kantin, mushola, auditorium, ruang baca, poliklinik, serta laboratorium dari masing-masing program studi.
Acara PKKMB ini di harapkan dapat bermanfaat dan tidak membebani mahasiswa, dengan bekal materi-materi yang telah diberikan juga diharapkan dapat menambah wawasan mahasiswa seputar kehidupan Kampus sehingga diharapkan dapat menciptakan rasa cinta tanah air dan kepedulian terhadap lingkungan.