• Pilih Bahasa :
  • indonesian
  • english

SIGAP (SIMULASI TANGGAP BENCANA) 2022 KSM BATAVIA

  • Terakhir diperbaharui : Rabu, 30 November 2022
  • Penulis : Devi Puspita Sari, S.Komp
  • Hits : 846

FIKES UPNVJ - SIGAP (Simulasi Tanggap Bencana) 2022 merupakan salah satu program kerja dari KSM Batavia dengan tujuan untuk memberikan pendidikan dan pelatihan melalui pembekalan materi mengenai kebencanaan guna mempersiapkan anggota dan volunteer KSM BATAVIA agar memiliki pengetahuan, keterampilan, serta kesiapan saat terjun langsung di lapangan. Kegiatan ini bekerja sama dengan Ambulan Gawat Darurat Dinat Kesehatan DKI Jakarta. Simulasi Tanggap Bencana ini dilaksanakan pada Sabtu, 12 November 2022 pukul 08.00 WIB secara luring di Gedung A Fakultas Ilmu Kesehatan Ruang kelas 206 dan 207 lantai 2, Limo dengan mengusung tema “FIRE : First Aid for Recovery in Emergency Situation”Acara ini dihadiri oleh 33 panitia dan peserta yang terlihat antusias mengikuti pelatihan yang berlangsung selama 8 jam. Rangkaian Acara dimulai dengan registrasi, pembukaan acara oleh Anisya Febriyanti selaku MC yang merupakan mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat angkatan 2020 Fakultas Ilmu Kesehatan UPN “Veteran” Jakarta, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Bela Negara, laporan kegiatan yang di sampaikan oleh MOT Acara oleh pihak AGD DINKES DKI Jakarta, sambutan- sambutan yang disampaikan oleh ketua pelaksana Simulasi Tanggap Bencana 2022 dan Ketua KSM Batavia periode 2022/2023. Setelah itu, para peserta melakukan pretest.

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_21.05.51.jpeg

Kemudian, acara dilanjutkan pemaparan materi oleh pembicara dari AGD DINKES DKI Jakarta dengan materi pertama yaitu SPGDT, kedua FBAO dan RJP, ketiga Luka Patah Tulang dan Luka Bakar, dan materi terakhir yaitu Ekstrikasi, Stabilisasi dan Transportasi. Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Setelah adanya pemaparan materi dan sesi tanya jawab oleh pihak AGS DINKES DKI Jakarta, acara di lanjutkan dengan kegiatan Skill Station atau praktek dari setiap materi dan dilanjuti dengan pengisian post test.

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_21.03.46.jpeg

Setelah adanya pemaparan materi dan sesi tanya jawab oleh pihak AGS DINKES DKI Jakarta, acara di lanjutkan dengan kegiatan Skill Station atau praktek dari setiap materi dan dilanjuti dengan pengisian post test.

WhatsApp_Image_2022-11-30_at_21.03.17.jpeg

Memasuki acara penutup, adanya penyampaian hasil laporan kegiatan yang disampaikan oleh pihak AGD DINKES DKI Jakarta, penyerahan penghargaan peserta terbaik, penyerahkan plakat dan diakhiri dengan sambutan penutup yang disampaikan oleh ketua umum KSM Batavia Periode 2022/2023.

Informasi